Tips Daftar Akun Dreamspark 2019

Uncategorized

Tips Daftar Akun Dreamspark 2019 | Warung Komputer. Terkadang ada beberapa mahasiswa yang tidak menyadari bahwa kampusnya terdaftar program dreamspark. Apa itu dreamspark? Dreamspark merupakan program Microsoft yang mendukung pelajaran teknis dengan menyediakan akses gratis software microsoft  untuk tujuan belajar, mengajar, maupun riset.

Tips Daftar Akun Dreamspark

Tips Daftar Akun Dreamspark 2019

Benefitnya apa? Kamu bisa mendapatkan software-software untuk media belajar kamu tanpa mengeluarkan sepeserpun, seperti visual studio professional atau windows server. Kerennya lagi, kamu bisa dapat akun developer Windows GRATIS. Kalau kampusmu termasuk yang berlangganan Dreamspark Premium, produk Windows 8 dan juga Office bisa didapat cuma-cuma lho.

Berikut langkah-langkah untuk mendaftar akun dreamspark :

1. Buka halaman student di situs dreamspark. kemudian klik tombol create account.

Tips Daftar Akun Dreamspark

2. Setelah itu akan dialihkan ke halaman login microsoft account, jika kamu sudah punya akun microsoft, tinggal login saja. namun jika belum punya, klik link sign up yang terletak dibawah untuk membuat akun microsoft baru.

Tips Daftar Akun Dreamspark

3. Untuk mendaftar akun microsoft, cukup isi form yang ada. Masukkan informasi yang dibutuhkan seperti username, password, tanggal lahir dan lain-lain.

Tips Daftar Akun Dreamspark

4. Ketika kita sudah menyelesaikan tahap sebelumnya, yaitu masuk ke akun microsoft baik itu baru buat maupun yang sudah ada, kita akan dialihkan ke halaman student lagi yang berisi form yang harus kita lengkapi. Masukkan nama, email dan lain-lain ke isian, kemudian klik tombol continue to verify.

Tips Daftar Akun Dreamspark

5. Langkah selanjutnya adalah verifikasi status mahasiswa yang kita miliki. Ya, untuk dapat mengakses benefit dreamspark, kita perlu meverifikasi status mahasiswa kita. Disini saya menggunakan alamat email yang kampus saya sediakan yaitu berdomain mail.ub.ac.id, kemudian klik tombol verify.

Tips Daftar Akun Dreamspark

6. … dan kemudian email kampus saya mendapat sebuah pucuk surat dari dreamspark yang intinya berisi link verifikasi status mahasiswa kita, kira-kira tampilannya seperti ini.

Tips Daftar Akun Dreamspark

7. Klik link yang ada di email untuk verifikasi akun dreamspark yang dibuat, dan kemudian akan muncul pesan di halaman student bahwa akun kamu telah diverifikasi. Voila !

Tips Daftar Akun Dreamspark

8. Nah kamu baru saja memiliki akun dreamspark dan siap untuk berkarya lebih lanjut dengan software-software gratis dari microsoft dan di software catalogs kamu dapat melihat software yang bisa kamu unduh gratis. Selamat berkarya !

Tips Daftar Akun Dreamspark

Sumber: Winpoin

Warung Komputer menyediakan layanan Jasa Pembuatan Website, SEO, Digital Marketing dan Jasa Service Laptop/Komputer yang memiliki tenaga ahli professional dan berpengalaman.

Warung Komputer | Your Trusted IT Partner
Telpon/WhatsApp : 0811-1014-930
Email : mail@warungkomputer.co.id
Website : warungkomputer.com

Artikel Terkait

Tips Menghilangkan Opsi Uninstal Aplikasi
Dark Mode Mendapatkan Perbaikan di Chrome

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.

Kategori Artikel

Archives