Inilah Daftar 10 Handphone dengan Stock Android Murni Terbaik

Blog

Kamu punya ponsel Android tapi lemot banget? Atau handphone Android kamu tampilannya terlalu ribet, kayaknya kamu harus pilih Android dengan Stock ROM atau biasa yang disebut dengan Android Murni. Android murni kini sudah banyak diadaptasi oleh berbagai merek smartphone di dunia, lho!

Ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan sebenarnya ketika kamu memilih ponsel dengan Stock ROM Android atau yang lebih dikenal dengan Android murni. Mulai dari minimnya bloatware, Tampilan UI (User Interface) yang lebih simpel, sampai jaminan dari Google mengenai versi ter-update Android yang akan didapatkan. Berikut 10 Ponsel Android murni terbaik.

Daftar 10 Ponsel Android Murni Terbaik

Kali ini Jaka akan membahas smartphone Android murni mana saja yang didaulat sebagai handphone dengan sistem Android murni terbaik versi jalantikus. Disimak ya guys!

1. Google Pixel 2/Google Pixel 2XL

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 1

Sumber foto: mattgeeksmedia.com

Dua ponsel besutan langsung Google ini tidak perlu diragukan lagi. Satu kata yang mungkin bisa menggambarkan ponsel ini adalah SEMPURNA. Kamera milik Google Pixel 2 dan Google Pixel 2XL adalah salah satu yang terbaik sampai detik ini. Belum lagi jaminan dari Google yang akan terus memperbaharui versi Android pada kedua ponsel ini.

2. One Plus 6

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 2

Sumber foto: directd.com.my

Disebut-sebut sebagai Flagship Killer, One Plus 6 hadir dengan Android murni untuk kamu yang ingin merasakan kecanggihan spesifikasi ponsel kelas flagship namun dengan harga yang terjangkau. One plus memang terkenal untuk menggunakan Android murni di setiap lini ponsel miliknya.

3. Moto Z2 Play

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 3

Sumber foto: androidcommunity.com

Brand Motorola ternyata juga punya lini ponsel kelas menengah dengan Android murni, lho. Ponsel ini dianggap sebagai salah satu ponsel yang tetap bertahan mengggunakan sistem Modular atau Motorola menamakan fitur mereka ini dengan nama Moto Mods. Ponsel ini bisa kamu tebus di harga 5 jutaan.

4. Nokia 8

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 4

Sumber foto: Jalantikus.com

Di lini Flagship, Nokia menghadirkan Nokia 8 sebagai pilihan untuk kamu yang ingin memiliki ponsel dengan sensasi Android murni. Oh iya, ponsel ini dilengkapi dual camera yang dilengkapi oleh lensa Carl Zeiss seperti ponsel-ponsel flagship nokia terdahulu.

5. Xiaomi Mi A1

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 5

Sumber foto: Jalantikus.com

Ini dia ponsel pioneer dari Xiaomi yang berjalan pada sistem Android One yang memang dipersenjatai dengan Stock ROM Android. Di harga sekitar 2.8 jutaan, kamu sudah bisa membawa pulang berbagai fitur canggih di ponsel ini, termasuk Dual Camera.

6. Motorola G5S Plus

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 6

Sumber foto: Motorola.com

Ponsel Motorola yang satu ini mungkin masuk dalam kelas menengah, tetapi ponsel ini memiliki desain yang cantik dengan full metal. Selain dipersenjatai dengan Android murni, ponsel ini sudah memiliki Dual Camera. Harganya juga terjangkau, berkisar di 2.8 jutaan.

7. Nokia 6

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 7

Sumber foto: PhoneArena.com

Di level Middle-Up, Nokia menyediakan pilihan Nokia 6 untuk kamu yang ingin merasakan keistimewaan fitur-fitur dari Android murni. Dengan harga hanya sekitar 2.8 jutaan, kamu sudah bisa merasakan kecanggihan dual kamera milik Nokia 6.

8. Essential Phone

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 8

Sumber foto: droid-life.com

Ponsel yang satu ini mungkin kamu jarang dengar namanya. Ponsel ini pun sangat sulit ditemui dan didapatkan di Indonesia. Tetapi, yang menarik justru ponsel ini adalah besutan Andy Rubin atau biasa yang disebut sebagai Bapak Android karena berkat beliaulah sistem operasi Android terciptakan.

9. Nokia 2

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 9

Sumber foto: androidpit.com

Nokia yang sedang menjajal kembali peruntungannya di industri ponsel, hampir sebagian ponsel yang diluncurkan oleh Nokia memiliki Android murni. Tak terkecuali dengan Nokia 2 ini. Dengan harga sekitar 1.3 jutaan, kamu sudah bisa memiliki ponsel keren ini, lho!

10. Moto E4

10-ponsel-stock-android-murni-terbaik 10

Sumber foto: androidcentral.com

Ponsel besutan Motorola ini hadir dengan Android versi Nougat sebagai sistem operasinya. Ponsel kelas entry-level ini, sangat layak dimiliki terutama untuk kamu yang memiliki dana terbatas. Dibandrol dengan harga 1.8 jutaan, ponsel ini layak untuk dijadikan pilihan ponsel Android murni.

Akhir Kata

Jaka harap sekarang kamu tidak lagi bingung ya dalam menentukan ponsel Android murni pilihan kamu. Semoga 10 ponsel Android murni terbaik yang sudah Jaka rekomendasikan bisa menjadi alternatif bagi kamu yang menginginkan performa Android murni dengan berbagai kelebihannya. Selamat belanja ponsel yang kamu inginkan ya!

Sumber :

www.jalantikus.com

Tags: Ponsel
Warung Komputer menyediakan layanan Jasa Pembuatan Website, SEO, Digital Marketing dan Jasa Service Laptop/Komputer yang memiliki tenaga ahli professional dan berpengalaman.

Warung Komputer | Your Trusted IT Partner
Telpon/WhatsApp : 0811-1014-930
Email : mail@warungkomputer.co.id
Website : warungkomputer.com

Artikel Terkait

Daftar Harga Paket Internet IndiHome Terbaru 2018
Terungkap! Ternyata Ini 3 Kekurangan HP China yang Jarang Kamu Ketahui

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.

Kategori Artikel

Archives