Inilah Blogger Terkaya di Tahun 2016

Blog

Dengan makin berkembangnya internet, profesi bloger makin menjanjikan dan bisa membuat orang menjadi terkenal dan bahkan kaya-raya. Dahulu mayoritas blog digunakan untuk media diskusi, sharing atau sekadar menjadi wadah jurnal. Namun kini, blog bisa dijadikan sumber penghasilan dan bisnis yang efektif. Siapa sangka jika kegiatan menulis artikel tersebut bisa menjadi mata pencaharian. Saat ini sudah banyak orang yang sukses dengan hanya menjadi seorang bloger. Namun untuk mencapai itu semua, diperlukan skill serta kedisiplinan yang tinggi. Berikut kami tampilkan beberapa bloger yang cukup terkenal dan memiliki penghasilan cukup besar.

Gina Trapani

gina trapani

Perempuan asal New York ini merupakan pendiri sekaligus CEO dari lifehacker yang menjadi satu-satunya wanita produktif berpenghasilan tinggi dari blog. Blog yang dirilis pada 31 Januari 2005 ini berisi berbagai konten untuk memberikan petunjuk cara mengerjakan sesuatu dengan mudah dan lebih baik. Gina juga dikenal sebagai sosok yang aktif di media sosial. Baru-baru ini, ia juga gencar mengembangkan ThinkUp yaitu agregasi media sosial terbuka, dan menjadi analis tool di Experts Labs. Untuk pendapatannya sendiri, ia mendapatkan sekitar 110 ribu dollar atau sekitar 1,5 miliar rupiah per bulan.

[adinserter block=”2″]

Collis Ta’eed

collis ta'eed

Collis Ta’eed dikenal sebagai Co-founder Envato, perusahaan yang memegang kendali atas delapan online marketplace. Namun selain itu, ia juga memiliki blog TutsPlus yang mendapatkan penghasilan besar yaitu sekitar 55 ribi -120 ribu dolar AS atau sekitar 742,5 juta -1,62 miliar rupiah setiap bulannya. TutsPlus adalah situs informasi untuk membangun keterampilan yang mengkompilasi tutorial, tip dan banyak metode pengajaran lainnya. Isinya lebih banyak menginformasikan pembaca tentang perangkat lu-atau aplikasi apa saja yang dibutuhkan dan alat-alat yang digunakan untuk merancang blog.

Jake Dobkin

jake dobkin

Jake Dobkin adalah pencipta Gothamist.com yang menyediakan informasi seputar jenis-jenis makanan, kese-i dan berbagai acara. Dari sini ia menghasilkan pendapatar sekitar US$80 ribu sampai US$110 ribu atau sekitar 1,08 miliar – 1,5 miliar rupiah per bulan. Pada mulanya, Gotha~ hanya berisi artikel tentang kehidupan kota di New York. Beberapa tahun belakangan, Gothamist telah memperluas jangkauannya ke tiga belas kota di seluruh dunia, termasuk Chicago, Los Angeles, London, New York, Shanghai, San Fransisco, Washington DC dan Toronto.

Timothy Sykes

Tim Sykes

Timothy Skykes memiliki penghasilan sebesar US$180 ribu per bulan dari keahliannya dalam mengelola blog bikinannya yaitu TimothySykes.com. Selain sebagai bloger, Timothy juga seorang pebisnis dan juga pemain saham. Sebagai entreprenuer muda, Timothy memang ahli di bidang saham dan pasar modal. Dan blog yang ia kelola itu hanyalah pekerjaan sampingan bagi dirinya. Tidak mengherankan jika blognya banyak berisi konten yang berhubungan dengan dua hal tersebut. Alumnus Universitas Tulane ini juga dikenal aktif sebagai pengajar dan aktivis finansial, yang sudah memiliki ribuan siswa di enam puluh negara.

Vitaly Friedman

vitaly friedman

Vitaly Friedman adalah pendiri Smashing Magazine. Blog ini cukup populer dan sangat terkenal dalam dunia web desain dan pengembangannya. Jika Anda ingin menguasai bidang ini, Anda bisa membaca beberapa ulasan di Smashing Magazine. Situs ini menyajikan tip terbaru berserta panduan dan tutorial berkualitas tinggi. Penghasilan blognya lebih banyak dihasilkan dari banner iklan dan tidak termasuk pendapatan afiliasi. Vitaly bisa menghasilkan uang sebesar 150 – 190 ribu dolar AS atau sekitar 2,03 – 2,6 miliar rupiah.

Perez Hilton

perez hilton

Perez Hilton yang memiliki nama asli Mario Armando Lavanderia, Jr. dikenal sebagai bloger serta pekerja pertelevisian asal Amerika. Dengan jiwa sebagai jurnalis yang lihai dalam menulis berita, pada tahun 2005, ia mendirikan blog yang diberi nama PerezHilton.com. Situs tersebut mengkhususkan diri pada berita-berita selebriti, skandal dan sejenisnya. Jadi jangan heran jika berkunjung ke blog ini, akan ada banyak berita bombastis dari kalangan selebriti dunia. Banyak sekali pengunjung yang sudah menjadi langganan blog gosip ini. la sendiri bisa meraih 200-400 ribu dolar AS atau sekitar 2,7 – 5,4 miliar rupiah ber bulan.

Pete Cashmore

pete cashmore

Berawal dari sebuah kamar kecil di kawasan Skotlandia, Pete Cashmore membuat blog pertamanya saat berusia sembilan belas tahun. Siapa sangka kini Pete Cashmore telah menjadi salah satu bloger terkaya dengan penghasilan rata-rata US$560 ribu- US$600 ribu per bulannya. Pete adalah pencipta blog Mashable yang banyak mengupas segala hal terkait bisnis, teknologi, gaya hidup, dan dunia hiburan. Sebagai pendiri dan CEO Mashable, Pete tidak hanya menulis artikel di blognya tersebut tetapi juga rutin menulis kolom teknologi dan media sosial di CNN. Menurut Sunday Times, Cashmore tercatat memiliki kekayaan sejumlah 230 juta dolar AS atau 3,12 triliun rupiah di tahun 2015.

Michael Arlington

Michael Arrington

Dengan penghasilan sebesar US$500 ribu- US$800 ribu per bulan, pria kelahiran tahun 1970 yang juga mendapat julukan sebagai “Nabi Silicon Valley” ini merupakan salah satu bloger terkaya. Sebagai seorang sarjana ekonomi, ia mulai terjun ke dunia internet sejak

tahun 2005 dan mendirikan TechCrunch. Melalui TechCrunch, ia pun banyak menulis artikel mengenai segala hal yang berhubungan dengan masalah teknologi. Kini TechCrunch telah menjadi acuan informasi perkembangan industri software dan hardware terbaru.

Sumber : Infokomputer Juni 2016

Tags: bisnis, blog, blogger, inovator, inspirasi
Warung Komputer menyediakan layanan Jasa Pembuatan Website, SEO, Digital Marketing dan Jasa Service Laptop/Komputer yang memiliki tenaga ahli professional dan berpengalaman.

Warung Komputer | Your Trusted IT Partner
Telpon/WhatsApp : 0811-1014-930
Email : mail@warungkomputer.co.id
Website : warungkomputer.com

Artikel Terkait

Michael Arrington, Perintis TechCrunch yang Menginspirasi
Tasyakuran Warung Komputer 28 Mei 2016

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.

Kategori Artikel

Archives